Hallo semuanya, kali ini saya akan memberikan rekomendasi Korean darama yang kolobrasi dengan NetFlix, baru - baru ini korea drama kalau di gabungin NetFlix menjadi film serial yang sangat bagus dan tidak mengecewakan, menjadi kepuasaan bagi para penonton, jadi ini dia deretan "Top Five Korea Drama Terbaik Di Netflix".
Start-Up
Rilis pada bulan Oktober 2020 Dengan 16 Episode serial,
Drakor Start-Up berkisah tentang seorang pemilik usaha bernama Seo Dal Mi yang diperankan oleh Bae Suzy, seorang mahasiswi yang bekerja paruh waktu dan punya mimpi untuk menjadi seperti Steve Job. Setelah drop out dari kampusnya, Dal Mi pun ingin membangun perusahaannya sendiri dan membutuhkan biaya 90 ribu dolar AS sebagai modal usaha.
Selain bercerita tentang Dal Mi, drakor ini juga menceritakan tentang Nam Do San yang diperankan oleh Nam Joo Hyuk, seorang pria pendiri startup bernama Samsan Tech. Sayangnya, perusahaannya tak pernah menguntungkan sehingga berdampak buruk pada reputasinya sebagai pengusaha.
Kemudian, ada kisah dari seorang pengusaha lain bernama Han Ji Pyung yang diperankan oleh Kom Seon Ho, seorang pimpinan SH Venture Capital yang berkeinginan mendirikan startup untuk melunasi hutang. Ia memiliki keahlian investasi yang tinggi sehingga dijuluki Gordon Ramsay dari Korea.
Terakhir, CEO Won In Jae yang diperankan oleh Kang Han Na. Ia dikenal dan dikagumi oleh banyak orang karena cerdas, cantik, dan kaya. Namun, latar belakang keluarganya malah melemahkan reputasinya. Ia berusaha bangkit dan membangun kesuksesannya sendiri dengan mendirikan sebuah startup.
//Sumber cerita atau Plot referensi dari suara.com
It's Okay to Not Be Okay
Rilis pada bulan Juni 2020 Dengan 16 Episode serial,
Go Moon Young membacakan cerita di depan anak-anak yang hadir dalam sebuah studio. Tak diduga, salah seorang anak di antara keramaian itu memiliki ayah yang tengah di rawat di rumah sakit jiwa tempat Moon Kang Tae bekerja.
Sang ayah pun kabur dari rumah sakit menuju studio tempat sang penulis bekerja untuk mencari sang anak. Kehadiran pria kelainan jiwa itu mengakibatkan kekacauan hingga berujung pada ancaman akan membunuh putri sendiri. Belum sempat ancaman benar-benar dilakukan, Go Moon Young memberanikan diri menangkis pisau. Ia pun kembali berusaha menterang balik pria dengan gangguan kejiwaan itu.
Setelah sempat terjadi pertarungan sengit antara penulis populer itu dengan pria setengah paruh baya tersebut, pihak rumah sakit termasuk Moon Kang Tae datang ke tempat peristiwa untuk menangkap pasien mereka. Kedatangan Moon Kang Tae dan para petugas rumah sakit belum cukup menghentikan perkelahian tersebut. Go Moon Young yang tercekik oleh pria tersebut mencoba melayangkan pisau.
Namun rupanya pisau itu justru salah sasaran dan mengenai tangan Moon Kang Tae.Go Moon Young yang dikenal dengan sikap kasar dan sombong membantu menutupi luka tangan Moon Kang Tae.
//Sumber cerita atau Plot referensi dari tagar.id
My First First Love
Rilis pada bulan April 2019 Dengan 16 Episode serial,
Serial drama ini akan berfokus pada lima remaja yang hidup bersama dalam satu rumah.
Hidup di dalam satu atap yang sama dengan lawan jenis, kelima remaja tersebut mulai merasakan adanya perasaan cinta antara satu sama lain.
Kelima remaja itu adalah Tae-O (Ji Soo), Song-Yi (Jung Chae-Yeon), Do-Hyun (Jin Young), Ga-Rin (Choi Ri), dan Hoon (Kang Tae-Oh).
Meskipun sama-sama berumur sekitar 20 tahun, kelima remaja itu memiliki latar belakang yang berbeda-beda.
Mulai dari ada yang lahir dari keluarga konglomerat, hingga keluarga miskin yang hidupnya terlantar. Di antara kelima remaja itu juga memiliki hubungan yang berbeda satu sama lain, mulai dari sahabat dekat, teman biasa, hingga ada rasa saling mencintai.
//Sumber cerita atau Plot referensi dari tribunnews.com
My First First Love
Rilis pada bulan April 2019 Dengan 16 Episode serial,
Mystic Pop Up Bar menceritakan Wol Ju yang telah menjalani kehidupan selama 500 tahun akibat perbuatannya. Sewaktu muda, ia bunuh diri di pohon keramat sehingga dihukum harus membantu masalah 100.000 orang agar tak dilempar ke neraka kepunahan.
Di satu tahun terakhir menjalani masa hukuman, ia dibantu oleh Manajer Gwi yang merupakan anggota kepolisian Alam Baka selama 500 tahun lamanya. Bersama-sama, mereka membuka kedai mistis untuk mencari pelanggan dan membantu menyelesaikan masalah orang-orang melalui mimpi. Tapi, tidak semua orang bisa terbuka akan masalahnya. Hingga suatu hari, Wol Ju dan Manajer Gwi bertemu Kang Bae yang punya keistimewaan. Manusia biasa yang menyentuh Kang Bae, otomatis akan menceritakan masalahnya.
Pertemuan itu akhirnya membuat Wol Ju dan Kang Bae menyepakati kontrak: Kang Bae akan mencarikan 9 orang terakhir untuk dibantu masalahnya, dan Wol Ju akan menutup pintu penglihatan spiritual Kang Bae agar bebas bersentuhan dengan manusia lainnya. Meski pun sampai saat Wol Ju menolongnya, penglihatan spiritual Kang Bae maalah semakin terbuka karena bolak-balik dunia nyata dan alam baka.
//Sumber cerita atau Plot referensi dari elgamaulinaputri.com
My Holo Love
Rilis pada bulan Febuary 2020 Dengan 12 Episode serial,
So Yeon adalah salah satu pegawai perusahaan kacamata yang memiliki masalah dalam mengenali wajah. Oleh sebab itu, dia menjaga jarak dari orang lain. Pada suatu ketika, tanpa sengaja dia jadi penguji beta untuk hologram AI (Artificial Intelligence) Holo, sebuah kecerdasan buatan yang baru dikembangkan. Hanya So Yeon yang bisa melihat Holo lewat kacamata. Holo mempunyai sifat yang hangat dan membuat So Yeon nyaman saat bersamanya.
Nan Do adalah pengembang AI Holo dan punya penampilan fisik yang sama dengan hologram buatannya tapi sifatnya sangat berbeda. Awalnya Nan Do ingin mengambil AI Holo dari So Yeon. Tapi kemudian dia memutuskan bahwa gadis itu bisa menjadi tester bahkan dia juga menjadi tetangganya untuk mengawasi. Dalam perjalanannya, banyak hal yang terjadi antara So Yeon dan AI Holo bahkan di luar apa yang Nan Do bayangkan dan itu melibatkan perasaan mereka.
//Sumber cerita atau Plot referensi dari jiahjava.com
Itulah 5 referensi dari saya untuk Drama korea yang bergabung dengan Netflix semoga menjadi referensi untuk menambah tontonan di rumah, Terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar